Sopir truk ekspedisi atau yang lebih dikenal dengan sebutan driver logistic adalah salah satu opsi pekerjaan yang paling penting di industri apa saja. Saat ini, banyak perusahaan yang membuka lowongan sopir truk agar proses produksi mereka bisa berjalan lancar. Karena pentingnya sopir dalam aktifitas produksi, beberapa perusahaan akhirnya menetapkan beberapa kriteria yang harus dipenuhi oleh calon pelamar.

Selain syarat administrasi, persyaratan lain seperti kerajinan dan kedisiplinan harus terus dijaga. SOP pun akan selalu digencarkan agar proses distribusi bisa berjalan dengan baik dan sebagaimana mestinya. Tentu saja, para sopir truk tidak akan menganggap aturan yang ada sebagai hal yang remeh. Justru sebaliknya, mereka akan terus menghormati aturan dan melaksanakan pekerjaan dengan baik.

Pentingnya Jasa Sopir Truk Ekspedisi

Seperti yang kami sampaikan di atas, sopir truk ekspedisi bukanlah sebuah profesi yang bisa dianggap remeh. Kehadiran mereka sangatlah diperlukan agar barang-barang yang diantar bisa sampai ke tangan pembeli.

Hal serupa juga berlaku untuk perusahaan pada umumnya. Sopir truk bertugas untuk mengantarkan bahan baku atau mengantar produk jadi ke rumah pembeli. Karena saking pentingnya sopir truk dalam aktivitas distribusi barang dagangan, ada beberapa aspek penting dalam lowongan sopir truk yang harus selalu diperhatikan.

Namun sebelum membahas hal tersebut, mari kita bahas dulu tentang apa saja persyaratan yang dibutuhkan untuk menjadi seorang sopir truk ekspedisi.

Syarat Administrasi

Sama halnya dengan profesi lainnya, saat mendaftar, pelamar harus memenuhi syarat administrasi terlebih dahulu. Jadi bagi Anda yang ingin berkesampatan untuk menjadi sopir truk ekspedisi, ada beberapa dokumen yang harus dipersiapkan, seperti:

●   Kartu Tanda Penduduk

●   SIM B1 dan B2

●   Pas Foto

●   Surat Nikah (Bagi yang sudah menikah)

●   Ijazah

●   Paklaring

●   Surat Keterangan Sehat

●   Nomor Rekening (bisa dilihat pada buku rekening)

Selain itu, setiap sopir diharuskan untuk paling tidak memiliki sebuah smartphone sebagai sarana untuk komunikasi bagi dengan sesama sopir atau perusahaan. Apabila sopir kebetulan tidak memiliki smartphone, maka kemungkinan akan ada kompensasi dari perusahaan.

Aspek-aspek Penting yang Harus Selalu Diingat

Menjadi seorang sopir truk bukanlah sebuah pekerjaan yang mudah. Pekerjaannya berat, namun gaji yang didapatkan akan sepadan dengan tenaga yang Anda keluarkan. Seorang sopir truk bisa saja mendapatkan sampai 5 juta perbulan untuk mengantarkan barang dari satu kota ke kota lainnya. Namun ingat bahwa perusahaan biasanya memiliki konsep bagi hasil yang ditetapkan untuk seluruh driver atau sopirnya.

Maka dari itulah, sebelum mulai mendaftar, cari tahu dulu informasi lengkap tentang perusahaannya. Jangan sampai Anda menyesal nantinya. Hal ini penting untuk dilakukan agar Anda bisa terhindar dari segala tindak penipuan atau ketidakadilan yang dilakukan oleh perusahaan.

Nah, ada beberapa aspek penting yang harus selalu diingat jika Anda ingin menjadi seorang sopir ekspedisi, seperti:

1. Memiliki Lisensi Mengemudi

Salah satu aspek terpenting sebelum Anda mendaftarkan diri adalah memiliki SIM untuk mengemudikan truk terlebih dahulu. SIM nya adalah B1 dan B2, kedua-duanya Umum. Agar perusahaan bisa lebih yakin dengan kemampuan Anda, sediakan saja kedua SIM ini, sehingga apabila dibutuhkan, Anda bisa dipanggil untuk mengendari jenis truk apa saja.

2. Jujur dan Amanah

Faktor terpenting selanjutnya ada dalam diri masing-masing. Sebagai seorang sopir, sangatlah penting bagi Anda untuk selalu berfokus pada aspek keselamatan, dan menjadi pribadi yang jujur dan amanah. Apabila Anda bisa melakukan tugas dengan baik tanpa adanya kebohongan sedikitpun, tentu perusahaan akan terpukau dengan performa Anda. 

Lakukan tugas dengan sebaik mungkin, dan pastikan bahwa segala kejadian, baik itu baik atau buruk, akan selalu dilaporkan kepada perusahaan. Apabila Anda merasakan ada masalah pada mobil dan truk, sampaikan juga pada perusahaan agar segera dilakukan proses perbaikan.

Kesimpulan 

Dan itulah tadi pembahasan singkat mengenai aspek penting yang harus Anda perhatikan untuk menjadi sopir truk ekspedisi. Semoga bisa membantu Anda ya. Semangat terus untuk mencari lowongan yang tersedia, dan sampai jumpa!